Desa Pulau Gadang yang berada di Kecamatan XIII Koto Kampar saat ini sedang musim durian. Musim durian ini sudah berlangsung sekitar dua minggu. Hampir setiap rumah di Desa Pulau Gadang memiliki pohon durian, meskipun tidak semua pohon berbuah di musim ini.
Rafiq (44 tahun) warga Pulau Gadang yang memiliki 34 pohon Durian, pada musim ini sebanyak 25 pohon yang sedang berbuah. “Alhamdulillah pada musim ini berbuah 25 pohon durian dan hasilnya alhamdulillah sangat memuaskan” ujar Rafiq.
“Untuk pecinta durian di Riau-Sumbar dapat singgah ke Desa Pulau Gadang, lokasinya hanya 5-10 meint dari jalan Lintas Riau-Sumbar”, kata Rafiq dengan semangat.
Harga durin di Desa Pulau Gadang cukup terjangkau dan bersahabat, harga mulai 10 ribu rupiah sampai 35 ribu rupiah yang tergantung ukuran dari buah durian.
Syukri
12 April 2024 14:20:02
Semoga MTQ antar persukuan desa Pulau Gadang terlaksana dengan berkesinambungan untuk menghasilkan insan...