Dukung pemuda yang berjiwa usaha, pemerintah pulau gadang mengadakan pelatihan Kewirausahaan Podcast
PULAU GADANG- Rabu, 27 Desember, pemerintah pulau gadang mengadakan pelatihan kewirausahaan pemuda di bidang konten kreator podcast.
kegiatan ini sebagai dukungan pemerintah pulau gadang untuk memberikan bekal terhadap pemuda pemudi yg berjiwa kewirausahaan terkhusus nya di bidang konten kreator podcast.
Dalam sambutan nya bapak kepala desa pulau gadang dalam hal ini di wakili oleh bapak sekretaris desa pulau gadang bapak lukman hakim menjelaskan bahwasanya pelatihan ini di anggarkan dari dana BKK(Bantuan keuangan khusus provinsi Riau)Sebagai Desa Digital dan Desa Cerdas (Smart Village), pemerintah desa pulau gadang menaja Bimbingan Teknis pelatihan Kewirausahaan Pemuda dengan materi "konten kreator Podcast".
menurutnya, seiring perkembangan teknologi digital saat ini, para generasi muda di tuntut lebih kreatif dalam menyajikan konten di media sosial.
lanjutnya, pada saat pelatihan para pemuda akan di ajarkan teknik pembuatan konten menarik, dan etika dalam konten digital, dengan menghadirkan narasumber yang kopeten dari relawan TIK riau yang mumpuni di bidang nya
pelatihan ini diharapkan menjadi agenda tetap bagi generasi muda di desa pulau gadang sehingga menjadi bekal bagi mereka untuk mencari pekerjaan dengan menyajikan konten konten kreator yang berkualitas tutup nya.
Pada kesempatan ini, peserta diberikan kesempatan untuk mencoba terkait teknik-teknik memfoto suatu barang dengan konsep dan metode yang sudah disampaikan oleh pemateri, selain itu dijelaskan pula tips-tips menjadi konten creator dalam suatu video untuk ditampilkan di media social, bahwa suatu video itu harus menghibur, meng-edukasi, menginspirasi dan menarik.
Juga disampaikan pada agenda tersebut antara lain terkait informasi yang dapat di publikasikan dan informasi yang tidak dapat di publikasikan sesuai regulasi keterbukaan informasi publik seperti UU KIP yang memuat tentang kategori informasi berkala, setiap saat dan serta merta sebab desa pulau gadang juga sebagai satu satunya desa di Riau yang memiliki PPID sekala Desa.
Selain itu saat ini perangkat desa pulau gadang dilingkungan Pemerintah Desa Pulau Gadang sudah semakin lebih maju dikarenakan penyampaian informasi secara berkala yang dilakukan di kanal-kanal media sosial maupun website resmi desa sehingga program-program kegiatan serta informasi terkait kegiatan desa dapat tersampaikan dengan cepat melalui media sosial.
Syukri
12 April 2024 14:20:02
Semoga MTQ antar persukuan desa Pulau Gadang terlaksana dengan berkesinambungan untuk menghasilkan insan...