Belakangan ini sosok pendakwah Ustadz Buya Arrazy Hasyim menjadi sorotan publik di media sosial lantaran kajian-kajiannya mengenai keislaman. Bahkan, Ustadz Buya Arrazy Hasyim yang akrab disapa Ustaz Razi ini pernah mengomentari tokoh Islam internasional, Dr. Zakir Naik. Ia menyebut jika tokoh itu bukanlah seorang ulama melainkan seorang pembaca yang serius. Yuk simak profil lengkapnya Buya Arrazy Hasyim berikut ini.
Dr. H. Arrazy Hasyim, Lc, S.Fil.I., MA.Hum., atau yang kerap disapa Buya Arrazy merupakan mubaligh dan ulama Indonesia. Ustaz Razi adalah seorang pendiri dan pengasuh Ribath Nouraniyah lembaga kajian turats, ilmu aqidah, tasawuf dan amalan zikir yang berpusat di Ciputat, Tangerang Selatan, Banten.
Ustaz Razi lahir di Kota Tangah, Payakumbuh Sumatera Barat pada 21 April tahun 1986, dari pasangan Nur Akmal bin M. Nur dan Asni binti Sahar. Beliau menempuh pendidikan SD sampai MTsN di Payakumbuh, lalu berpindah ke Bukittinggi untuk melanjutkan sekolah di MAN/MAKN 2 Bukittinggi (2002-2004).
Kemudian pada tahun 2004-2009, dirinya melanjutkan studi perguruan tingginya pada jurusan Aqidah dan Filsafat di UIN Syarif Hidayatullah. Diketahui jika Buya Arrazy telah menyelesaikan kajian hadisnya di Darussunnah setahun sebelumnya.
Di Darus Sunnah ia mengkhatamkan 6 kitab Hadits (Shahih Bukhari, Shahih Muslim, Sunan Abu Dawud, al-Tirmidzi, an-Nasa’i, dan Ibnu Majah) yang menjadi standar keilmuan ulama Muhadditsin di bawah bimbingan Syaikh KH Dr. Ali Mustafa Yaqub, MA. Imam Besar Masjid Istiqlal selama 2 periode.
Pada setiap pertengahan tahun, dari 2006-2008 ia aktif belajar kepada Syaikh Prof Dr. M. Hasan Hito penghafal kitab al-Muwatta’-, Dr Badi Sayyid al-Lahham -murid Syaikh Nuruddin Itr, dan Taufiq al-Buthi anak dari Syaikh Muhammad Said Ramadhan al-Buthi, mereka semua dari Suria.
Pada tahun 2009-2011 Buya Arrazy juga berhasil menyelesaikan Magister S2 di SPs UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Dan juga pada tahun 2012-2017, dirinya menyelesaikan Doktoral S3 nya di Sekolah Pascasarjana UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.
Pada tahun 2016 dan 2017, Buya Arrazy mendapatkan kesempatan untuk mengisi aktivitas dakwah dan seminar keislaman di KBRI Paris, KJRI Marseille, dan komunitas Muslim lainnya di Perancis. Ia bertugas aktif sebagai dosen Pascasarjana Institut Ilmu al-Qur’an (IIQ) Jakarta. Ia juga merupakan dosen ilmu Kalam dan Filsafat Islam di Fakultas Ushuluddin UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 2012 sampai 2019.
Selain itu, Buya Arrazy juga aktif sebagai pengajar/pengampu kitab Aqidah Ahlus Sunnah dan hadits Sunan An-Nasa’i dan Ibnu Majah di Darussunnah. Pada akhir 2018, ia mendirikan Ribath al-Nuraniyah di Tangerang Selatan, takhassus Ilmu Aqidah Ahlussunnah dan Tasawuf.
Insyaallah besok rabu tgl 28 desember beliau ulama kita Buya Arrazy hadir di masjid Al.hidayah desa pulau gadang, kecamatan XIII Koto Kampar.
Wassalam
Syukri
12 April 2024 14:20:02
Semoga MTQ antar persukuan desa Pulau Gadang terlaksana dengan berkesinambungan untuk menghasilkan insan...